Jumat, 22 Juni 2012

Al-Qur'an Surat Al-Baqarah ayat 243-245

Terjemahan Al-Qur'an Surat Al-Baqarah ayat 243 sampai dengan Al-Baqarah ayat 245,  sebagai berikut: Surat Al-Baqarah Ayat 243: Apakah kamu tidak memperhatikan orang-orang yang keluar dari kampung halaman mereka, sedang mereka beribu-ribu (jumlahnya) karena takut mati; maka Allah berfirman kepada mereka: "Matilah kamu", kemudian Allah menghidupkan mereka. Sesungguhnya Allah mempunyai karunia terhadap manusia tetapi kebanyakan manusia tidak bersyukur.

Surat Al-Baqarah Ayat 244: Dan berperanglah kamu sekalian di jalan Allah, dan ketahuilah sesungguhnya Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.

Surat Al-Baqarah Ayat 245: Siapakah yang mau memberi pinjaman kepada Allah, pinjaman yang baik (menafkahkan hartanya di jalan Allah), maka Allah akan melipat gandakan pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak. Dan Allah menyempitkan dan melapangkan (rezeki) dan kepada-Nya-lah kamu dikembalikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...